5 Usaha Ternak Yang Menjanjikan Di Masa Depan Yang Patut Dicoba

By | Juni 28, 2022
usaha ternak yang menjanjikan di masa depan

Usaha Ternak Yang Menjanjikan di Masa Depan – Ada banyak jenis hewan ternak yang bisa dibudidayakan sebagai usaha ternak yang menjanjikan di masa depan. Selain hewan konsumsi pangan manusia, tapi juga hewan untuk pakan ternak. Semuanya sama-sama bisa memberikan keuntungan. Tinggal menyesuaikan dengan kemampuan.

Berikut adalah beberapa hewan yang bisa diternakkan dan memberikan keuntungan lumayan yang bisa dikembangbiakan di rumah atau lokasi terbatas:

5 Usaha Ternak Yang Menjanjikan Di Masa Depan Yang Patut Dicoba

usaha ternak yang menjanjikan di masa depan

usaha ternak yang menjanjikan di masa depan

1. Ayam kampung

Beternak ayam kampung sebenarnya lebih mudah daripada ayam broiler karena tidak memerlukan fasilitas yang canggih. Masyarakat umum di kampung bahkan memeliharanya dengan membiarkan ayam mencari makan sendiri. Untuk menjaga kesehatan agar ayamnya bagus, ayam harus diberikan makanan secara rutin 3x sehari dan tidak dibiarkan berkeliaran sembarangan.

Lahan yang dibutuhkan cukup 5×5 meter dengan kandang yang mudah dibersihkan dan nyaman sirkulasinya. Pastikan ayam bisa berkeliaran aman di dalam lingkungan berpagar tersebut. Bedakan kandang untuk ayam betina agar bisa bertelur dan mengeraminya.

2. Ayam petelur

Beternak ayam petelur juga usaha ternak yang menjanjikan di masa depan. Disebabkan kebutuhan masyarakat akan telur selalu tinggi. Usaha ini bahkan bisa dilakukan di halaman rumah asalkan aman, dekat dengan sumber air dan kandang yang mudah dibersihkan. Pakan, vitamin dan vaksin tidak sulit didapatkan dari toko penjual pakan.

Baca juga : Bisnis Rumahan Yang Menguntungkan

Pemilihan bibit ayam petelur yang bagus akan mempengaruhi hasilnya. Dengan ayam yang sehat dan produktif, mulai bulan ke-5 hasil telurnya sudah bisa dinikmati. Dimulai dari 50-100 ekor untuk memulai, usaha ini bisa dikembangkan lebih besar sesuai kemampuan.

3. Bebek

Beternak bebek juga usaha ternak yang menjanjikan di masa depan. Dagingnya dianggap lebih gurih daripada daging ayam, telur bebek juga harganya lebih mahal. Memeliharanya tidak terlalu sulit tapi tetap harus memperhatikan fasilitas kandang, pakan dan lingkungan sekitarnya. Agar bebek tetap sehat dan produktif.

Kendang yang dibuat harus sedikit terbuka dengan suhu sekitar 34-400C dan kelembaban 60%. Selalu jaga kebersihan kandang dan lingkungan sekitarnya agar bebek tidak terkena penyakit. Bibit bebek dibeli sejak masih berusia 1-2 minggu. Bebek bisa dipanen dagingnya setelah 40-45 hari dengan berat 1,5-2 kg. Bebek mulai bertelur mulai usia 5-7 bulan.

4. Burung puyuh

Burung puyuh juga menguntungkan jika diternakkan. Walaupun ukurannya kecil, dagingnya enak dikonsumsi dan memiliki gizi tinggi. Belum lagi telurnya juga banyak diminati. Bibit burung puyuh yang bagus adalah yang badannya tidak cacat, lincah dan warna bulunya cerah. Burung puyuh betina sudah bisa dijadikan indukan siap bertelur mulai usianya 50 hari.

Baca juga : Cara Menawarkan Catering Ke Pabrik

Kandangnya bisa sistem tumpuk dari bahan yang mudah dibersihkan agar tidak menjadi penyakit, suhu sekitar 20-250C. Terdiri dari kandang tahap pembibitan, indukan, anakan dan kandang anakan bertumbuh. Pakan berbentuk tepung diberikan untuk usia di bawah 3 minggu dan bentuk pelet untuk yang di atas 3 minggu. Vitamin juga membantu agar tetap sehat.

5. Jangkrik

Walaupun bukan untuk konsumsi manusia, ternak jangkrik juga dinilai menguntungkan karena banyak dicari oleh penggemar burung kicauan. Kualitas kicauan burung tergantung dari pakan yang diberikan dan jangkrik adalah salah satu pakan alaminya. Harga jual 1kg jangkrik sekitar Rp. 45.000-50.000. Sedangkan harga telur jangkrik sekitar Rp.350.000-400.000 per kg.

Kandang jangkrik berbentuk kotak kayu atau plastik dengan kawat halus sebagai penutupnya. Ukuran sekitar 1×0,6×0.3 meter bisa menampung 4.000 ekor (bobot total +/-1kg), dibuat berkaki agar tidak menempel langsung di tanah. Pakannya seperti pisang, wortel, sayur hijau. Sediakan spons basah untuk minumnya. Jangkrik bisa dipanen setelah 35 hari.

Semua ternak di atas bisa dijalankan menjadi usaha ternak yang menjanjikan di masa depan. Modalnya bisa disesuaikan dengan kemampuan. Lokasi bisa menggunakan halaman rumah, bibit dan pakan mudah didapatkan, memeliharanya tidak sulit namun harus tekun dan rajin. Harga jualnya pun bisa diandalkan karena pasarannya selalu ada.

5/5 - (1 vote)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *