
Aplikasi untuk menggandakan aplikasi lain atau biasa disebut aplikasi kloning banyak dicari saat ini. Nah, Aplikasi kloning adalah aplikasi yang berfungsi untuk menggandakan aplikasi lain sehingga memungkinkan untuk memiliki lebih dari satu akun dalam satu smartphone.
Aplikasi kloning hadir karena melihat kebutuhan mengakses aplikasi untuk berbagai keperluan terus meningkat seiring waktu. Seiring waktu tersedia banyak aplikasi kloning dengan berbagai spesifikasi dan keunggulan. Beberapa di antaranya adalah berikut:
6 Rekomendasi Aplikasi untuk Menggandakan Aplikasi Terbaik

aplikasi untuk menggandakan aplikasi
1. Dual Space
Salah satu aplikasi untuk menggandakan aplikasi lain yang terbaik adalah Dual Space. Aplikasi ini memungkinkan pengguna memiliki dua akun untuk memisahkan ranah profesional dan pribadi karena Dual Space memiliki fitur akun pengguna yaitu Public Space dan Personal Space. Aplikasi ini cocok untuk menggandakan aplikasi sosial media seperti whatsapp dan line yang tidak menyediakan fitur pindah akun.
Kelebihan dari aplikasi ini adalah adanya perlindungan privasi terhadap data-data dari setiap akun. Perlindungan tersebut berupa enkripsi data baik kontak, foto, video, dan aplikasi yang terhubung dengan Dual Space sehingga data pengguna tidak dapat diketahui oleh orang lain. Dengan fitur tersebut, pengguna akan tetap merasa aman untuk menggandakan aplikasi menggunakan Dual Space.
Baca juga : Aplikasi untuk Mengedit Video Tik Tok
2. Parallel Space
Aplikasi untuk menggandakan aplikasi lain yang tak kalah populer adalah Parallel Space. Kelebihan aplikasi ini adalah tampilannya yang sederhana. Selain itu, Parallel Space memungkinkan pengguna untuk menyembunyikan hasil kloning aplikasi sehingga tidak nampak di layar ponsel. Fitur keamanan privasi dalam aplikasi ini juga terbilang tinggi.
Aplikasi ini memiliki kelebihan yaitu aplikasi yang digandakan melalui Parallel Space dipasang di mesin virtual sehingga meskipun ada dua aplikasi yang dijalankan, beban penyimpanan dalam perangkat tidak menjadi dua. Hal ini membuat aplikasi Parallel Space tidak memakan banyak memori perangkat sehingga penggunaannya pun menjadi lebih ringan.
3. 2Accounts
2Accounts adalah salah satu aplikasi cloning terbaik yang menarik untuk dicoba. Dengan aplikasi ini, pengguna bisa menggandakan berbagai jenis aplikasi seperti akun medsos, akun chatting, hingga gem. Nah, adapun yang unik dari aplikasi ini adalah pengguna juga bisa memisahkan media penyimpanan untuk setiap akun sehingga memudahkan pengguna menyortir data untuk berbagai keperluan.
4. Multiple Accounts
Aplikasi kloning selanjutnya adalah Multiple Accounts. Aplikasi ini sangat ringan karena hanya berukuran 5 MB, sehingga tidak memakan banyak tempat di memori penyimpanan ponsel. Meskipun demikian, bukan berarti kualitas aplikasi ini rendah. Multiple Accounts bisa menggandakan hampir semua aplikasi android termasuk gem sehingga memungkinkan pengguna untuk memainkan game yang sama dengan lebih dari satu akun.
Baca juga : Aplikasi Untuk Menyetem Gitar
5. Super Clone
Super Clone adalah salah satu aplikasi untuk menggandakan aplikasi lain yang bisa diandalkan karena fitur keamanan yang tinggi. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan pengguna mengatur notifikasi yang berbeda pada setiap akun yang digandakan sehingga memudahkan pengguna untuk mengenali pesan yang masuk. Keunikan lainnya adalah pengguna dapat masuk melalui akun google untuk setiap aplikasi yang digandakan.
6. Mo Chat
Aplikasi ini banyak digunakan karena kemampuannya menggandakan banyak aplikasi sekaligus, sehingga memungkinkan pengguna untuk memiliki lebih dari dua akun dalam satu perangkat. Keunggulan lain dari aplikasi Mo Chat adalah fitur untuk menyembunyikan dan mengunci aplikasi sehingga tidak dapat diakses oleh sembarang orang. Hal itu membuat aplikasi ini banyak dipilih pelanggan karena privasinya dapat lebih terjaga.
Beberapa aplikasi untuk menggandakan aplikasi di atas dapat dijadikan referensi untuk perangkat android. Fitur-fitur yang dihadirkan dalam aplikasi-aplikasi tersebut dapat membantu berbagai pengguna dalam berbagai hal seperti memisahkan akun untuk berbagai keperluan dan perlindungan privasi. Pengguna dapat mengunduh aplikasi tersebut dengan gratis dan merasakan manfaatnya.